sergap TKP – YOGYAKARTA
Petugas gabungan TNI/Polri dan Dinas Kesehatan setempat, melaksanakan kegiatan edukasi penerapan disiplin Protokol Kesehatan (Prokes) dengan menyasar ke tempat keramaian seperti, tempat parkir Taman Kuliner Pujasewa yang terletak di depan Ndalem Kadipaten Pakualaman. Jum’at (4/2/2022).
Kegiatan edukasi penerapan disiplin Protokol Kesehatan (Prokes) ini, dalam rangka mencegah dan memutus mata rantai penyebaran Covid-19.
“Sosialisasi dan himbauan dilaksanakan secara persuasif dan humanis serta mengedepankan etika tata krama kepada masyarakat dengan harapan warga sadar untuk mematuhi protokol kesehatan,” kata Babinsa Purwokinanti Koramil 05/Pakualaman, Koptu Thopan.
Pada kesempatan tersebut, Koptu Thopan juga mengingatkan kepada masyarakat yang beraktivitas diluar rumah khususnya di tempat keramaian agar tetap menerapkan protokol kesehatan.
“Jangan bosan untuk terus memakai masker saat beraktivitas, menjaga jarak aman dengan orang lain, dan selalu rajin cuci tangan menggunakan sabun pada air yang mengalir,” ujar Koptu Thopan.
Koptu Thopan juga mengatakan bahwa pihaknya masih banyak menemukan warga yang mengabaikan protokol kesehatan salah satunya yakni pemakaian masker secara benar.
“Masih ada yang tidak memahami manfaat masker, hal ini menjadi pekerjaan kita semua untuk memberikan edukasi tentang manfaat menggunakan masker khususnya di tempat keramaian yang selalu berinteraksi dengan orang banyak, edukasi Prokes bukan hanya TNI/Polri atau pemerintah yang berperan namun seluruh masyarakat wajib saling mengingatkan untuk mematuhi protokol kesehatan.” bebernya.