Pangkalan Utama TNI AL XII Menerima Tim Audit Kinerja Inspektorat Jenderal TNI Di Mako Lantamal Xll

oleh -
oleh

sergap TKP – MEMPAWAH

Komandan Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut XII Laksamana Pertama TNI Suharto menerima Pengendali Teknis Tim Audit Kinerja Itjen TNI Marsekal Pertama TNI Prabowo, S.AP., M.M. beserta anggota Tim Audit di Mako Lantamal XII Wajok Hilir Kabupaten Mempawah, Kamis ( 02/06/2022)

Kedatangan Marsekal Pertama TNI Prabowo, S.AP., M.M. di Mako Lantamal XII disambut tradisi Angkatan Laut dengan Valreep dilanjutkan menuju ruang rapat untuk membuka acara Entry Meeting Audit Kinerja Itjen TNI Periode II TA. 2022 di Lantamal XII Pontianak dengan susunan acara dimulai dengan pembukaan dilanjutkan dengan pembacaan doa dan diteruskan dengan sambutan Komandan Lantamal XII, sambutan Pengendali Teknis Tim Audit Kinerja Itjen TNI dan ditutup dengan paparan oleh Tim Audit.

Dalam sambutannya Danlantamal XII Laksamana Pertama TNI Suharto mengucapkan selamat datang kepada Pengendali Teknis beserta Tim Audit Kinerja Itjen TNI Periode II TA 2022 di Lantamal XII. Danlantamal menjelaskan sejarah berdirinya Lantamal XII yang diawali dengan berdirinya Perwakilan TNI AL (Perwal) tahun 1950 an kemudian berubah dengan Stasion TNI AL (Sional) dan berubah lagi dengan Pangkalan TNI AL (Lanal) dan sejak 2015 menjadi Pangkalan Utama TNI AL (Lantamal) XII yang diresmikan oleh Bapak Kasal Laksamana TNI Ade Supandi, S.E., M. AP. berdasarkan Perpang TNI Nomor 12 tahun 2015 tentang Pengesahan Validasi Organisasi dan Tugas Lantamal XII Pontianak dan Peraturan Kepala Staf Angkatan Laut nomor 3 tahun 2015 tanggal 30 Juli 2015 tentang Peningkatan Pangkalan TNI Angkatan Laut Kelas B Pontianak menjadi Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut XII.

No More Posts Available.

No more pages to load.