sergap TKP – PACITAN
Polres Pacitan melaksanakan Apel Pagi dirangkaikan dengan pemberian penghargaan kepada anggota staf dan PNS Polres Pacitan yang berprestasi. Senin (01/08/2022).
Apel pagi yang dirangkaikan dengan pemberian penghargaan bagi anggota berprestasi dilaksanakan di halaman apel Mapolres Pacitan dan dipimpin langsung oleh Kapolres Pacitan, AKBP Wildan Alberd, S.I.K., M.K.P.
Pada arahannya, Kapolres Pacitan, AKBP Wildan Alberd, S.I.K., M.K.P. mengatakan bahwa, “Pemberian penghargaan ini adalah bentuk penilaian dari pimpinan kepada anggota tidak hanya untuk anggota operasional saja melainkan anggota staf dan PNS pun juga bisa.” kata AKBP Wildan Alberd, S.I.K., M.K.P.
“Silahkan bekerja sesuai dengan fungsinya masing-masing secara maksimal, di sini kita akan menilai dan insyaallah akan kita laksanakan setiap bulan.” ujarnya.
“Silahkan bekerja sesuai dengan fungsinya masing-masing secara maksimal, di sini kita akan menilai dan insyaallah akan kita laksanakan setiap bulan.” ujarnya.