sergap TKP – GRESIK
Pengadilan Negeri Gresik menggelar kegiatan Rapat Hakim Pengawas Bidang sebagai rangkaian kegiatan pengawasan internal. Pada hari Jumat tanggal 7 Oktober 2022,
Kegiatan tersebut dilakukan di Ruang Command Center Pengadilan Negeri Gresik dan dipimpin langsung oleh Wakil Ketua Pengadilan Negeri Gresik Ibu Ida Ayu Sri Adriyanthi Astuti Widja, S.H., M.H..
Turut hadir dalam acara tersebut yaitu para Hakim pengawas bidang Pengadilan Negeri Gresik.
Rapat kali ini membahas hasil pengawasan bidang oleh Hakim pengawas bidang mengenai kegiatan, kendala yang ditemui, serta rencana tindaklanjut masing-masing bidang untuk periode September 2022.







