sergap TKP – LANNY JAYA
Beberapa personel Satgas Yonmek 203/Arya Kemuning terlihat berkumpul di Gereja Baptis Wiyaware yang berlokasi di Distrik Pirime, Kabupaten Lanny Jaya, Papua.
Di lokasi itu, Satgas dibawah kendali Letkol Inf Achmad Zacky terlihat akrab dengan warga sekitar. Beberapa bingkisan dibagikan oleh pihak Satgas untuk warga yang berada di sekitar Gereja itu.
“Di lokasi itu, Satgas dibawah kendali Letkol Inf Achmad Zacky terlihat akrab dengan warga sekitar. Beberapa bingkisan dibagikan oleh pihak Satgas untuk warga yang berada di sekitar Gereja itu.
“Berbagi berkah ini dilakukan untuk memantapkan silaturahmi antara warga dan Satgas. Sebab, selama ini silaturahmi kami sudah terwujud dengan baik,” ujar Danpos Pirime, Kapten Inf Yoga Pratomo. Senin, 25 Oktober 2022 siang.
Kapten Yoga menambahkan, upaya yang dilakukannya tersebut merupakan dari pembinaan terhadap masyarakat.
Ia berharap, adanya pembinaan itu nantinya bisa mewujudkan sinergitas antara Satgas dan masyarakat. “Apapun itu, kami akan terus bersinergi dengan warga atau masyarakat,” bebernya.