sergap TKP – JAKARTA
Batalyon Kesehatan 1 Marinir Menjadi panitia pelaksanaan kegiatan Donor Darah Korps Marinir Bersama PMI dalam rangka paskah TNI AL Tahun 2023 yang di selenggarakan di gedung Gada, Kesatrian Marinir Hartono Cilandak, Jakarta Selatan. Senin (17/04/2023).
Komandan Batalyon Kesehatan 1 Marinir (Danyonkes 1 Marinir) Mayor Laut (K) dr. R. Prabowo Herbanu, SP.B., M.Tr.Opsla., Tinjau langsung rangkaian kegiatan donor darah beserta 10 prajurit panah Yonkes 1 Marinir bersama petugas kesehatan dari Palang Merah Indonesia (PMI).
Dalam suasana Bulan Suci Ramadhan tidak menyurutkan semangat prajurit Yonkes 1 Mar dalam melaksanakan kegiatan donor darah, Antusias prajurit sangat baik terbukti begitu banyak prajurit yang melaksanakan donor darah. Kegiatan donor darah sangatlah bagus untuk kesehatan karena dengan berdonor darah kondisi tubuh secara tidak langsung meremajakan sel-sel darah sehingga kondisi tubuh tetap terjaga kesehatannya.
“Kegiatan sosial ini merupakan wujud pengabdian prajurit Korps Marinir bersama petugas palang merah indonesia (PMI) dalam rangka memperingati paskah TNI AL tahun 2023. Di samping prajurit pada umumnya sedang melaksanakan ibadah puasa tidak menjadi penghalang bagi prajurit untuk mendonorkan darahnya karena akan bermanfaat untuk yang menbutuhkan serta menjadi amal di bulan suci ramadhan.” ucap Danyonkes 1 Mar.