sergap TKP – JAKARTA
Komandan Batalyon Infanteri 2 Marinir, Letkol Marinir Amin Surya Laga, S.E.,M.M.,M.Tr. Opsla, memberikan pembekalan kepada para prajuritnya yang akan mengikuti seleksi pendidikan pembentukan Bintara (Diktukba) TNI AL 2023.
Pembekalan ini dilaksanakan di Ruang Prajurit Prako Soeratno, Yonif 2 Marinir, Kesatrian Marinir Hartono, Cilandak, Jakarta Selatan. Jumat (26/05/2023).
Dalam sambutannya, Letkol Marinir Amin Surya Laga menyampaikan pentingnya persiapan yang matang bagi para prajurit yang ingin mengikuti seleksi Diktukba TNI AL 2023.
Letkol Marinir Amin Surya Laga mengatakan, “Diktukba merupakan tahapan penting dalam pengembangan karier prajurit sebagai Bintara di TNI AL. Oleh karena itu, saya mengharapkan kalian semua untuk mempersiapkan diri dengan baik dan menunjukkan dedikasi serta semangat juang yang tinggi,”.
Letkol Marinir Amin Surya Laga juga menekankan nilai-nilai keprajuritan yang harus dimiliki oleh setiap calon peserta Diktukba.
Letkol Marinir Amin Surya Laga mengingatkan prajuritnya tentang pentingnya disiplin, keberanian, kerjasama, dan sikap pantang menyerah, Kalian adalah prajurit terbaik yang mewakili Batalyon Infanteri 2 Marinir.
Tunjukkan bahwa kalian pantas menjadi calon Bintara dengan menjaga integritas, menguasai ilmu pengetahuan dan keterampilan yang diperlukan, serta memiliki jiwa kepemimpinan yang tangguh.
“Saya percaya pada potensi dan kemampuan kalian. Tunjukkan kepada TNI AL bahwa Batalyon Infanteri 2 Marinir memiliki calon-calon Bintara yang berkualitas. Saya doakan agar kalian sukses dalam seleksi ini dan mampu mengharumkan nama baik kita semua.” Ungkap Letkol Marinir Amin Surya Laga.