Babinsa Koramil 1624-07/Nagawutung Hadiri Kegiatan Porseni Paud dan TK

oleh -
oleh

sergap TKP – LEMBATA

Babinsa Koramil 1624-07/Nagawutung Kodim 1624/Flotim Sertu Yakobus Bona Menghadiri kegiatan Porseni PAUD dan TK Sekecamatan Wulandoni yang di selenggarakan di pelataran Gereja Lama Desa Lamalera A Kecamatan Wulandoni Kabupaten Lembata, Senin (05/06/2023).

Kegiatan/lomba yang dilaksanakan anak Paud tersebut meliputi, Lombah Menggambar dan Lombah menari.

Adapun yang menghadiri sebagai berikut Bapak Camat Wulandoni yg di Wakili Oleh Kasubag Umum Kepegawaian, Babinkamtibmas,Pastor Paroki St Petrus Paulus Lamalera, Para Kepala Desa Sekecamatan Wulandoni, Para Ibu Guru Pendamping masing – masing TK PAUD dan Anak – Anak TK PAUD Sekecamatan Wulandoni.

Porseni bertujuan untuk membina persatuan dan persaudaraan antar siswa di Kecamatan Wulandoni. Porseni ini diharapkan menjadi momen penting dan amat berharga dalam mengasah kemampuan diri khususnya di bidang seni sekaligus sebagai upaya mewujudkan Sumber Daya Manusia (SDM) yang berkualitas yang memiliki karakter, semangat juang serta kepercayaan diri yang tinggi.

Porseni ini menghadirkan semangat dan motivasi untuk berkompetisi dan berprestasi yang mengedepankan nilai nilai sportifitas yang juga direfleksikan dalam kehidupan di sekolah.

Menurut Sertu Yakobus Bona sangat mendukung pelaksanaan Porseni ini karena memiliki relevansi yang kuat dengan pembangunan sumber daya manusia yang berkualitas sehingga diharapkan menjadi agenda tahunan extra kurikuler yang mampu memberikan nilai tambah bagi para siswa dan siswi.

No More Posts Available.

No more pages to load.