sergap TKP – SORONG
Komandan Pasmar 3 Mayjen TNI (Mar) Andi Rahmat M., menghadiri dan menyaksikan pelantikan Dewan Pengurus Provinsi Ikatan Wanita Keluarga (IWK) Bone Papua Barat Daya serta Dewan Pengurus Kota Keluarga Perantau Masyarakat (KPM) Bone Kota Sorong periode 2025–2030.
Kegiatan berlangsung khidmat di Gedung Drs. Ec. Lambert Jitmau, Kantor Wali Kota Sorong, Papua Barat Daya, pada Rabu (14/01/2026).
Pelantikan yang dipimpin Wakil Ketua Umum DPN KPM Bone Achmad Pawennai ini menjadi momentum penting dalam mempererat sinergi kebangsaan dan kekeluargaan masyarakat Bone di tanah perantauan.
Kegiatan tersebut turut dihadiri Wakil Gubernur Papua Barat Daya Ahmad Nausrau, S.Pd.I., unsur Forkopimda, pejabat TNI–Polri, serta tokoh adat dan tokoh masyarakat.
Mengusung tema “Iyaro Ade Temmakeana Loni” yang bermakna adat dan jati diri tidak hilang di manapun berada, rangkaian acara ditandai dengan penyerahan Bendera Pataka KPM Bone dari DPN kepada Hasbullah selaku Ketua DPP KPM Bone Papua Barat Daya sebagai simbol amanah dan tanggung jawab kepemimpinan organisasi.
Dalam sambutannya, Wakil Gubernur Papua Barat Daya menyampaikan apresiasi dan harapan agar IWK serta KPM Bone dapat berkontribusi positif dalam mendukung pembangunan daerah dan memperkuat persatuan.
Sementara itu, Komandan Pasmar 3 menegaskan bahwa organisasi kedaerahan memiliki peran strategis sebagai wadah pemersatu, penggerak sosial, serta mitra pemerintah dalam menjaga stabilitas dan keharmonisan masyarakat di tengah keberagaman.








