sergap TKP – SABANG
Bertempat di lapangan apel Mako Lanud Maimun Saleh, seluruh prajurit TNI AU Lanud Mus melaksanakan kegiatan pengecekan kerapihan dari ujung rambut sampai ujung kaki. Senin (30/11/2020).
Apel pengecekan kerapihan tersebut diawali dengan pelaksanaan apel pagi yang dipimpin langsung oleh Komandan Lanud Maimun Saleh Letkol Pnb Dariyanto diikuti oleh seluruh prajurit Lanud Maimun Saleh yang berlangsung di Lapangan Apel Mako Lanud Mus dilanjutkan dengan pemeriksaan kerapihan.
Komandan Lanud Maimun Saleh Letkol Pnb Dariyanto menekankan kepada seluruh prajurit Lanud Mus bahwa pentingnya loyalitas kita sebagai seorang prajurit TNI karena loyalitas dan disiplin merupakan nafas prajurit yang sangat dibanggakan oleh TNI, yang mana sudah dilatih sejak mulai dari pendidikan Loyalitas sangat penting dilingkungan TNI.
“Jadi kalian semua senantiasa wajib dan harus loyal kepada Pimpinan, Atasan apalagi mental seorang prajurit harus mempunyai mental baja yang lebih utama adalah tidak membuang sampah sembarangan harus membiasakan hidup bersih dan saling peduli satu sama yang lain,” pesan Letkol Pnb Dariyanto.
Seusai pelaksanaan pengarahan dari Danlanud Mus dilanjutkan dengan pemeriksaan kerapihan mulai dari ujung kepala sampai ujung kaki, yakni dari potong rambut, kebersihan, kerapihan yang dicek langsung oleh para perwira Lanud Maimun Saleh ini semua merupakan bagian cerminan profesionalisme seorang prajurit