sergap TKP – SURABAYA
Gubernur AAL Laksamana Muda TNI Denih Hendrata memimpin langsung upacara serah terima (Sertijab) Sekretaris Lembaga (Seklem) Akademi Angkatan Laut (AAL) dari Laksamana Pertama TNI Syamsul Rizal kepada Kolonel Laut (P/W) Ni Ketut Prabhawati.
Acara Sertijab yang digelar di Lobby Utama Gedung R. Soebijakto, Mako AAL Bumimoro, Surabaya pada Rabu (6/4/2022) itu, dihadiri Wakil Gubernur AAL, Brigjen TNI (Mar) Edy Prakoso dan para Pejabat Utama Akademi Angkatan Laut lainnya.
Laksamana Pertama Syamsul Rizal, selanjutnya akan menempati jabatan baru sebagai Wairjenal, sementara itu Kolonel Laut (P/W) Ni Ketut Prabhawati yang merupakan Korps Wanita Angkatan Laut (Kowal) satu satunya dengan Spesialisasi Penerbang Laut yang Pendidikan Brevet Penerbangnya dia jalanil pada tahun 1988 – 1989 dan sebelumnya menjabat sebagai Komandan Pangkalan Angkatan Laut (Danlanal) Malang.
Usai pelaksanaan Sertijab, Gubernur AAL mengatakan, Serah Terima Jabatan adalah merupakan bagian dari proses Pembinaan Personel TNI AL khususnya AAL guna meningkatkan Kualitas kerja Sekretariat Lembaga beserta jajarannya agar mampu menjawab tantangan ke depan yang semakin Dinamis dan Komplek sehingga akan lahir Ide – ide baru, Inovasi, terobosan serta pemikiran baru yang lebih Kreatif dalam mengantisipasi dan menjawab tuntutan tugas ke depan.
Sementara itu, Sekretaris Lembaga AAL merupakan unsur staf dan pelayanan yang berkedudukan di bawah dan bertanggung jawab kepada Gubernur AAL yang mempunyai tugas menyelenggarakan Administrasi Umum serta Pengawasan dan Pemeriksaan terhadap pelaksanaan Operasi Pendidikan dan Pembinaan Umum, Pengembangan Pendidikan serta melaksanakan tugas-tugas Kedinasan Khusus di lingkungan AAL.