Mayjen TNI Andi Muhammad Bau Sawa Mappanyukki Bagikan 300 Paket Sembako Kepada Warga dan Para Tukang Becak

oleh -
oleh

sergap TKP – MAKASSAR

Mengakhiri masa jabatannya sebagai Pangdam XIV/Hasanuddin, Mayjen TNI Andi Muhammad Bau Sawa Mappanyukki membagikan paket sembako kepada 300 orang warga dan tukang becak.

Kegiatan bagi-bagi paket sembako tersebut dilaksanakan di Lapangan Hasanuddin Kota Makassar, pada Jumat (02/09/2022).

Pada keterangannya, Mayjen TNI Andi Muhammad Bau Sawa Mappanyukki mengatakan bahwa sejak dirinya menjabat sebagai Kasdam XIV/Hasanuddin di awal adanya wabah penyakit Corona, sudah sering membagi-bagikan paket sembako kepada warga kurang mampu di Kota Makassar yang saat itu diberlakukan  Lockdown sehingga tidak bisa kemana-mana.

“Yang saya bagikan ini adalah rejeki dari Allah SWT yang harus kita syukuri kepada-Nya berapapun nilainya saya hanya perantara membagikan kepada bapak dan ibu tetapi yang memberikan rejeki adalah yang di atas,” kata Mayjen TNI Andi Muhammad.

Mayjen TNI Andi Muhammad telah berakhir masa baktinya di Institusi TNI Angkatan Darat, membagi – bagikan paket sembako kepada warga dan tukang becak di Kota Makassar sebelum berangkat ke Jakarta untuk menyerahkan tongkat Komando kepada penggantinya sebagai Pangdam XIV/Hasanuddin, Sabtu (03/09/2022) di Mabesad Jakarta.

“Walaupun telah purna bakti di TNI namun doakan saya agar tetap berkarya untuk bangsa dan negara mudah–mudahan tidak hanya saat ini saja saya bagi–bagi rejeki yang saya dapat dari Allah  untuk warga yang lebih membutuhkan tetapi ini berkelanjutan setiap ada rejeki,” ujar Mayjen TNI Andi Muhammad.

Sementara itu, Daeng Asse salah seorang penerima paket sembako mengucapkan terima kasih dan rasa syukur kepada Allah SWT karena telah mendapat rejeki berupa paket sembako dari Pangdam XIV/Hasanuddin

“Terima kasih kepada bapak Pangdam XIV/Hasanuddin yang telah memperhatikan kami tukang becak dengan memberikan bantuan kabutuhan sehari – hari. Ini ada beras, mie instan, sirup dan bahan pokok lainnya dalam paket ini cukup untuk keluarga saya beberapa hari ke depan,” tutur Daeng Asse.

No More Posts Available.

No more pages to load.