Babinsa Kodim 1420 Bersama BPBD Tinjau Lokasi Tanah Longsor

oleh -
oleh

sergap TKP – SIDRAP

Bintara Pembina Desa (Babinsa) Kodim 1420 Sidrap bersama Personel BPBD Sidrap meninjau lokasi tanah longsor di Dusun 1 Bola Petti Desa Leppangeng Kecamatan Pitu Riase Kabupaten Sidrap, pada Senin (05/09/2022).

Saat ditemui, Babinsa Ramil 1420-05, Serda Ince mengatakan hujan deras yang turun di wilayah ini beberapa hari terakhir mengakibatkan tanah longsor yang terjadi Minggu dini hari pukul 01.20 Wita tanggal 04 September 2022,

“Sehingga menutup areal lahan perkebunan warga serta jalan penghubung antar dusun kurang lebih 100 Meter,”Ujarnya.

Selain itu, Dandim 1420 Sidrap, Letkol Inf Dodi Nur Hidayat setelah mendengar laporan pendahuluan dari Babinsa di lapangan terkait bencana alam tersebut.

Pihaknya Langsung memberikan instruksi kepada Babinsa untuk turun langsung meninjau lokasi dengan tetap berkomunikasi dengan pihak terkait

“Karena hal tersebut sangat penting untuk kami laporkan ke Komando atas, terkait bantuan kepada masyarakat di wilayah,”Terang Dandim.

Dandim menambahkannya, Sesuai laporan yang kami terima ada beberapa dusun yang terdampak bencana alam tersebut

“Antara lain Dusun 3 Wala-wala, Dusun 7 Lumpingan, Dusun 5 Lengke dan Dusun 8 Rantesiwa,”Ungkapnya.

Selain itu, Tanaman cengkeh warga yang sudah berbuah kurang lebih 50 pohon dengan luas areal lahan kurang lebih 50 are juga rusak terkena longsor dengan kerugian di perkirakan 120 juta rupiah,” Tutup Dandim.

No More Posts Available.

No more pages to load.