sergap TKP – REJANG LEBONG
Upacara Peringatan HUT TNI Ke – 77, Yonif 144/JY melaksanakan kegiatan Upacara HUT TNI Ke – 77 di lapangan Mako Yonif 144/JY. Rabu (5/10/2022).
Dalam Upacara HUT TNI Ke – 77, Komandan Brigade Infanteri 8/GC Kolonel Inf Tuwadi, S.E.,M.I.Pol. bertindak sebagai inspektur upacara.
Turut hadir dalam upacara peringatan HUT TNI ke – 77 Forkopimda Kab. Rejang Lebong, Lebong, dan Kepahiang, Dandim 0409/RL Letkol Czi Trisnu Novawan dan Danyonif 144/JY Letkol Inf Eko Budiarto,S.I.P.,M.I.P turut mendampingi.
Danbrigif 8/GC Kolonel Inf Tuwadi,S.E.,M.I.Pol. menyampaikan amanat panglima TNI dalam amanatnya disampaikan bahwa upacara peringatan HUT TNI ke – 77 memiliki tema ” TNI ADALAH KITA “.
Pada kesempatan ini Danbrigif 8/GC Kolonel Inf Tuwadi,S.E.,M.I.Pol. membacakan amanat panglima TNI ” Berdasarkan hasil dari beberapa lembaga survei, TNI mendapatkan kepercayaan tertinggi dari masyarakat oleh karena itu, Panglima TNI menekan kepada seluruh prajurit dan PNS TNI untuk selalu menjaga kepercayaan masyarakat tersebut, dengan bertindak dan berucap sesuai dengan tugas pokok TNI ” jelas Panglima TNI.