Yonif Raider 515/UTY/9/2 Kostrad Laksanakan Upacara Bendera Tanggal 17 Oktober 2022

oleh -
oleh

sergap TKP – BANYUWANGI

Yonif Raider 515/UTY/9/2 Kostrad melaksanakan Upacara Bendera yang bertempat di lapangan Mayonif Raider 515/UTY/9/2 Kostrad. Senin  (17/10/2022).

Kegiatan upacara dipimpin oleh Komandan Yonif Raider 515/UTY/9/2 Kostrad, Letkol Inf Aditya Wira Respati dan diikuti seluruh Prajurit Yonif Raider 515/UTY/9/2 Kostrad.

Upacara pengibaran bendera yang secara rutin dilaksanakan pada setiap tanggal 17 setiap bulan memiliki makna penting, salah satunya adalah sebagai upaya untuk mengingatkan Prajurit Yonif Raider 515/UTY/9/2 Kostrad pada heroisme perjuangan para generasi pendahulu.

Adapun rangkaian upacara yang dilaksanakan diantaranya pengibaran bendera Merah Putih, pembacaan teks Pancasila oleh Inspektur upacara, pembacaan Pembukaan UUD 1945  dan pengucapan Sapta Marga.

Kemudian Setelah Pelaksanaan Upacara Seluruh Prajurit Yonif Raider 515/UTY/9/2 Kostrad Melaksanakan Latihan Defile dan Dilanjutkan Jam Komandan yang dilaksanakan Aula Yonif Raider 515/UTY/9/2 Kostrad.

Pada kegiatan ini Letkol Inf Aditya Wira Respati Danyonif Raider 515/UTY/9/2 Kostrad selaku Inspektur Upacara membacakan penekanan dari Amanat Panglima TNI, Jenderal TNI Andika Perkasa, S.E., M.A., M.Sc., M.Phil., Ph.D..

Dalam akhir tahun ini tepatnya bulan November tahun 2022, kita akan menjadi tuan rumah G20 di Bali, G20 atau Group of Twenty yang
merupakan sebuah forum utama kerja sama ekonomi Internasional yang beranggotakan negara-negara dengan perekonomian besar di dunia, terdiri dari 19 negara dan satu lembaga Uni Eropa

Kemudian Dalam menghadapi akhir 2022 ini, kita juga harus meningkatkan kewaspadaan terhadap timbulnya cuaca ekstrim yang akan melanda khususnya di wilayah-wilayah tertentu di Indonesia, oleh karena itu seluruh prajurit TNI hendaknya turut memantau dan mewaspadai perkembangan cuaca ekstrim yang akan melanda serta mengantisipasi dampak buruk yang ditimbulkan akibat cuaca ekstrim seperti bencana alam banjir, tanah longsor dan sebagainya.

No More Posts Available.

No more pages to load.