Sukseskan Pilkada Sleman Aman Damai, Kapolresta Sleman Bersama Organisasi Perempuan Muhammadiyah Kab. Sleman Mengajak Ciptakan Kamtibmas Kondusif

oleh -
oleh

sergap TKP – SLEMAN

Dalam rangka silaturahmi Kamtibmas, Kapolresta Sleman bersama Organisasi Perempuan Muhammadiyah (Aisyiyah) Kab. Sleman mengajak bersama Ciptakan Kamtibmas Kondusif dan Sukseskan Pilkada Sleman Aman Damai. Jumat 11 Oktober 2024.

Kapolresta Sleman Kombes Pol. Yuswanto Ardi, SH., SIK., M.Si., didampingi Kapolsek Sleman, Kasat Reskrim, Kasat Binmas dan Wakasat Lantas Polresta Sleman melaksanakan Silaturahmi Kamtibmas dikemas dalam Jumat Curhat bersama Aisyiyah Kab. Sleman yang dihadiri Ketua PDA Dra. Retno Endah Sawitri., M.Ag beserta pengurus PDA Aisyiyah Kab. Sleman bersamaan dengan Pengukuhan Pengurus Aisyiyah Kab. Sleman di Kantor Pengurus Daerah Aisyiyah Sleman Jl. Pendowoharjo Sawahan Sleman

Kegiatan Silaturahmi Kamtibmas ini sebagai Cooling System dengan menyampaikan ajakan untuk menciptakan Pilkada damai 2024.

Kapolresta Sleman juga mengajak kepada organisasi perempuan Muhammadiyah Kab. Sleman untuk memberikan pemahaman kepada anak-anaknya mengenai dampak kenakalan remaja, dampak miras dan bahaya narkoba maupun bahaya kejahatan seksual yang semakin marak terjadi.

Dalam kesempatan ini Kapolresta Sleman Mengajak Ibu-Ibu Aisyiyah bergabung dalam program gerakan “Ibu memanggil” yang merupakan Program Kapolda D.I.Yogyakarta yaitu dengan mengingatkan kepada anak, tetangga, saudara maupun handai taulan betapa pentingnya kita cek and recek terhadap kegiatan anak termasuk teman dekat dan rutin memeriksa Isi dari HP anak dan Pastikan pukul 22.00 WIB anak sudah ada dirumah dan tau pasti keberadaannya untuk mencegah terjadinya tindak kejahatan baik sebagai korban apalagi sebagai pelaku kejahatan.

“Tujuan utamanya jelas yakni untuk menyelamatkan generasi muda penerus bangsa agar tidak terjerumus dalam tindak pidana dan penyalahgunaan narkoba,” pungkasnya.

Semoga dengan bisa mengoptimalkan Program Ibu Memanggil ini sehingga dapat kontribusi besar untuk mewujudkan kamtibmas kondusif diwilayah Kab. Sleman.

No More Posts Available.

No more pages to load.